scaling gigi bagi kesehatan

14 Jul 2022 Oleh RS PKU Muh Surakarta
Mengenal Scaling Gigi & Manfaatnya Bagi Kesehatan Mulut

Scaling gigi merupakan salah satu treatment nonoperasi untuk membersihkan plak dan karang gigi. Perawatan ini dilakukan untuk mencegah gigi berlubang dan menjaga kesehatan mulut. Setidaknya ada dua jenis prosedur scaling yang bisa dipilih yaitu menggunakan kuret atau gelombang ultrasonik.

Jenis pertama paling sering dipilih karena lebih terjangkau dan dilayani oleh BPJS kesehatan. Sedangkan scaling menggunakan gelombang ultrasonik biasanya dilakukan dengan alat khusus sehingga biaya perawatannya cenderung mahal. Selain menghilangkan plak, efek lain scaling adalah munculnya rasa ngilu.

Plak dan karang merupakan sarang bakteri yang dapat menimbulkan lubang pada gigi. Lubang pada gigi bukanlah hal yang dapat dibiarkan karena hal tersebut merupakan muara dari segala penyakit seperti gangguan paru-paru, kelainan jantung, dan diabetes.

Selain penyakit di organ tubuh lain, lubang gigi juga bisa menimbulkan penyakit di dalam mulut seperti gingivitis, periodontitis, dan lain sebagainya. Inilah mengapa kita perlu melakukan prosedur scaling untuk menjaga rongga mulut tetap sehat dan menurunkan risiko terserang berbagai penyakit berbahaya.

Selain menimbulkan penyakit, bakteri pada karang gigi juga akan menimbulkan bau dan membuat napas tidak segar. Untuk menghindarinya, kita perlu mengikis karang melalui prosedur scaling gigi dan mulai mengubah beberapa kebiasaan buruk yang menjadi penyebab menumpuknya plak.

Dibanding treatment gigi lainnya, scaling termasuk yang paling murah. Hasilnya pun cukup signifikan sehingga gigi tidak memerlukan prosedur lain untuk memperbaiki gigi yang rusak akibat adanya karang. Jadi daripada menunggu gigi berlubang sehingga harus dicabut dan diganti dengan implan, lebih baik bersihkan karang gigi sekarang juga.

Bagaimanapun, lebih baik mencegah daripada mengobati bukan? Nah, itulah ulasan tentang prosedur pengikisan karang gigi (scaling) dan beberapa manfaat yang bisa didapatkan ketika melakukan prosedur tersebut.

Terakhir, scaling hanyalah salah satu upaya. Untuk menjaga gigi tetap sehat, kita juga perlu memiliki kebiasaan baik untuk merawat dan menjaga kesehatan mulut. Anda bisa mendapatkan perawatan gigi di klinik gigi RS PKU  Muhammadiyah Surakarta. Yuk, jaga kesehatan gigi dan mulut dengan melakukan scaling gigi di klinik atau rumah sakit yang terpercaya!

Tinggalkan Komentar

Name *

Email *

Website *

Komentar *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Berita & Artikel Kesehatan

Di sini, Anda dapat menemukan berbagai informasi terbaru kesehatan, berita terkini tentang berbagai kegiatan, inovasi, dan pencapaian rumah sakit, termasuk liputan acara penting lainnya.

PEMERIKSAAN REFRAKSI MATA GRATIS DI POSYANDU LANSIA
Selasa, 12 Sep 2023

pemeriksaan refraksi mata gratis di posyandu l ...

Jumat Tanggal 8 September 2023, Dokter Mata RS PKU MUHAMMADIYAH SURAKARTA melakukan…

APRESIASI RS PKU SOLO DI HARI PELANGGAN NASIONAL
Selasa, 12 Sep 2023

apresiasi rs pku solo di hari pelanggan nasional

Pada Hari Pelanggan Nasional 4 September 2023, RS PKU Muhammadiyah Surakarta berikan…

TIM MEDIS RS PKU SOLO DI PORSENI 2023 BANK MANDIRI SE-JAWA TENGAH
Selasa, 12 Sep 2023

tim medis rs pku solo di porseni 2023 bank man ...

Pada hari Sabtu, 19 Agustus 2023 sebanyak 2 (dua) tim medis P3K…

PEMERIKSAAN DETEKSI DINI DISLEKSIA PADA ANAK
Selasa, 12 Sep 2023

pemeriksaan deteksi dini disleksia pada anak

Disleksia adalah salah satu bentuk gangguan kesulitan belajar spesifik pada anak. Kondisi…

PEMERIKSAAN DETEKSI DINI DISLEKSIA PADA ANAK
Selasa, 12 Sep 2023

pemeriksaan deteksi dini disleksia pada anak

Disleksia adalah salah satu bentuk gangguan kesulitan belajar spesifik pada anak. Kondisi…

PEMERIKSAAN DETEKSI DINI DISLEKSIA PADA ANAK
Selasa, 12 Sep 2023

pemeriksaan deteksi dini disleksia pada anak

Disleksia adalah salah satu bentuk gangguan kesulitan belajar spesifik pada anak. Kondisi…

Contact Us